SUARA INDONESIA SUMENEP

DKPP Sumenep Borong Tiga Penghargaan Pemprov Jatim

Wildan Mukhlishah Sy - 22 November 2023 | 11:11 - Dibaca 1.09k kali
News DKPP Sumenep Borong Tiga Penghargaan Pemprov Jatim
Penganugerahan penghargaan Pemprov Jawa Timur kepada DKPP Sumenep. (Foto: Pemkab Sumenep for Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SUMENEP- Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Sumenep, memborong tiga penghargaan sekaligus dari Pemprov Jawa Timur, Rabu (22/11/2023).

Penghargaan tersebut diberikan atas upaya DKPP Sumenep yang dinilai sukses mengendalikan wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayahnya.

Tiga penghargaan itu adalah juara satu kabupaten dengan pengendalian PMK terbaik di Provinsi Jatim. Selanjutnya, juara dua lomba video pengendalian PMK tingkat provinsi Jatim.

Sedangkan untuk penghargaan ketiga, yakni DKPP Sumenep didapuk sebagai juara tiga petugas Inseminasi Buatan (IB).

Kepala DKPP Sumenep Arif Firmanto menjelaskan, keberhasilan itu tidak lain merupakan kerja keras dan kolaborasi seluruh elemen di Kota Keris, yakni Pemkab Sumenep, DKPP dan masyarakat.

"Ini bukan untuk saya, melainkan untuk semua petugas yang telah berjuang dalam pengendalian PMK," ucapnya.

Dia menyatakan, dengan hadirnya tiga penghargaan itu menjadi salah satu wujud bahwa upaya Pemkab Sumenep dalam menangani PMK membuahkan hasil yang baik.

Lebih jauh, dirinya berkomitmen, hadirnya prestasi membanggakan itu, tidak akan membuat DKPP Sumenep puas untuk berbenah.

Menurut Arif, justru menjadi pecutan semangat bagi DKPP Sumenep agar terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang ada di wilayahnya. "Terpenting, tetap berbuat untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati," tandasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya