SUMENEP- Kebakaran yang melanda sebuah toko elektronik di sebelah timur Taman Bunga Sumenep, Kamis (23/3/2023) kemarin, ditaksir mengalami kerugian sebesar Rp 200 juta.
Kerugian tersebut berasal dari sejumlah alat-alat elektronik, berupa perlengkapan komputer, laptop, kamera dan onderdil yang terbakar dilalap si jago merah lokasi kejadian.
"Pemilik toko adalah Fauzi, warga Desa Matanair, Kabupaten Sumenep," ungkap Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiyarti Sutioningtyas.
Dirinya membeberkan, bahwa saat kejadian, istri pemilik toko Yuni sedang tidur di ruang belakang, bersama dengan dua anaknya.
Yuni mendapatkan keluhan dari anaknya bahwa lampu di Tempat Kejadian Perkara (TKP)sekitar padam, ia kemudian bangun, lalu memeriksa kondisi sekitar.
Dirinya membuka pintu yang menuju ke toko elektronik dan mendapati api muncul dari atap di ruangan.
"Yuni meminta pertolongan kepada warga sekitar," lanjutnya.
Setelah itu, tim Pemadam Kebakaran (Damkar) beserta petugas dari Polres dan Kodim 0827 Sumenep, tiba di lokasi kejadian. Dibutuhkan waktu sekitar 45 menit, bagi petugas hingga berhasil menjinakkan si jago merah.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Wildan Mukhlishah Sy |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi