SUARA INDONESIA SUMENEP

Apresiasi Desa Mandiri, Pemkab Sumenep Gelontorkan Rp 150 Juta

Wildan Mukhlishah Sy - 30 January 2023 | 13:01 - Dibaca 1.30k kali
Pemerintahan Apresiasi Desa Mandiri, Pemkab Sumenep Gelontorkan Rp 150 Juta
Bupati Sumenep Achmad Fauzi, saat menyematkan lencana desa mandiri. Foto: Pemkab Sumenep

SUMENEP- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, menggelontorkan anggaran sebesar Rp 150 juta, sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada delapan desa, yang masuk kategori sebagai "Desa Mandiri", Senin (30/1/2023). 

Tujuh desa yang dimaksud adalah, Desa Paberasan, Kolor, Kebonagung, Pamolokan, Karduluk, Lobuk dan Desa Lenteng Timur. 

Diketahui, penetapan desa mandiri, ditentukan berdasarkan perkembangan inovasi dan pelayanan yang dilakukan di masing-masing desa. 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sumenep Achmad Fauzi meminta kepada para Kepala Desa (Kades), untuk terus mendorong masyarakatnya, agar lebih proaktif dalam mendukung kemajuan daerah masing-masing. 

Karena sejatinya, kemajuan suatu daerah, kata Fauzi tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah, melainkan juga seluruh lapisan masyarakat. 

"Saya memberikan apresiasi yang sangat besar dan bangga, kepada desa yang statusnya sudah menjadi desa mandiri," ungkapnya. 

Menurutnya, hal itu menjadi salah satu upaya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Fauzi menilai, seluruh desa di Sumenep memiliki banyak potensi yang sangat layak untuk dikembangkan. 

Bupati juga menghimbau, agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), baik di tingkat kabupaten, kecamatan dan desa, mampu untuk terus mengkampanyekan program-program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep. 

"Pemerintahan kabupaten, kecamatan hingga desa, seluruhnya harus mampu menjadi champaign, untuk mengenalkan program-program kita," lanjutnya. 

Dalam kesempatan tersebut, dirinya kembali menekankan empat hal yang menjadi fokus pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Sumenep, diantaranya, penguatan SDM, Ekonomi, Kesehatan, digitalisasi. 

"Wujudkan Sumenep yang lebih baik, terutama dalam tata kelola pemerintahannya," tutupnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya